BPS Kabupaten Pekalongan Gelar FGD Standar Pelayanan Publik 2025 untuk Optimalkan Layanan Statistik - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan

Anda dapat menyampaikan pengaduan layanan kepada kami pada WhatsApp SiJELITA (081326543326), melalui whistle blowing system BPS disini, atau pada layanan aspirasi dan pengaduan online rakyat disini

BPS Kabupaten Pekalongan melayani permintaan atau konsultasi data setiap hari Senin–Jumat pukul 08.00–15.30 WIB / Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Pekalongan juga melayani secara online melalui email : bps3326@bps.go.id atau melalui Facebook, Tiktok, Instagram, dan WhatsApp: 081326543326 (SiJELITA)

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda, mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : http://s.bps.go.id/skdpekalongankab2025

BPS Kabupaten Pekalongan Gelar FGD Standar Pelayanan Publik 2025 untuk Optimalkan Layanan Statistik

BPS Kabupaten Pekalongan Gelar FGD Standar Pelayanan Publik 2025 untuk Optimalkan Layanan Statistik

27 Februari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Rabu (26/2) BPS Kabupaten Pekalongan menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) Standar pelayanan Publik Tahun 2025 Pelayanan Statistik Terpadu (PST).Kegiatan ini dibuka oleh Kepala BPS Kabupaten Pekalongan, Maibu Barwis, S.ST, M.Si dihadiri oleh tamu undangan yang terdiri dari Organisasi Pemerintah Daerah (OPD), Radio Kota Santri ( (RKS) ,Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) serta pegawai BPS Kabupaten Pekalongan berjumlah 26 Orang.

Dalam Sambutan,Kepala BPS Kabupaten Pekalongan menyampaikan sebuah sistem layanan statistik resmi di BPS kabupaten yaitu Pelayanan Statistik Terpadu (PST).Diharapkan PST ini dapat mempermudah mempercepat, dan efisien memberikan layanan kepada masyarakat atau pengguna terhadap data statistik .Ucapan terimakasih beliau sampaikan atas meningkatnya capaian serta target pelayanan PST dari tahun ke tahun.Masukan serta saran sangat diharapkan untuk kemajuan PST di BPS Kabupaten Pekalongan untuk lebih memberikan pelayanan prima,demi kemajuan bersama khususnya serta kabupaten Pekalongan pada umumnya.
FGD ini berjalan interaktif dengan berbagai masukan dan ide kreatif dari peserta untuk mengoptimalkan program PST tersebut. Harapanya PST dapat menjadi menjadi rujukan sebagai sumber informasi data terpercaya dan inspiratif bagi masyarakat.Kegiatan Ini di akhiri dengan penanda tanganan berita acara penetapan standar pelayanan publik tahun 2025 BPS Kabupaten Pekalongan.


Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan  (Statistics of Pekalongan Regency)Jl. Mayjen Sutoyo No. 633 Wiradesa Pekalongan-->Jalan Rinjani Nomor 3 Kajen

Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten PekalonganTelp. (0285) 3831007 E-mail : bps3326@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik