Pembekalan Petugas Survei Statistik Tanaman Pangan Tahun 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan

BPS Kabupaten Pekalongan melayani permintaan atau konsultasi data setiap hari Senin–Jumat pukul 08.00–15.30 WIB / Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Pekalongan juga melayani secara online melalui email : bps3326@bps.go.id atau melalui Facebook, Tiktok, Instagram, dan WhatsApp: 081326543326

Pembekalan Petugas Survei Statistik Tanaman Pangan Tahun 2024

Pembekalan Petugas Survei Statistik Tanaman Pangan Tahun 2024

21 November 2024 | Kegiatan Statistik


Pada hari Rabu (20/11) BPS Kabupaten Pekalongan menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Petugas Survei Statistik Tanaman Pangan Tahun 2024 di Aula BPS Kabupaten Pekalongan.

Survei statistik tanaman pangan merupakan survei yang sudah rutin dilakukan. Survei tersebut meliputi Survei Kerangka Sampel Area/KSA dan Survei Ubinan. 
Kegiatan ini melibatkan 14 orang Pemeriksa dan Pengawas Lapangan (PML) yang berasal dari pegawai organik BPS Kab. Pekalongan dan 14 orang Pencacah Lapangan (PCL) yang merupakan mitra statistik BPS Kab. Pekalongan.

Kegiatan pembekalan tersebut, dalam upaya untuk meningkatkan pemahaman seluruh petugas terkait metodologi, konsep dan definisi, dan strategi lapangan agar dalam pelaksanaannya sesuai dengan SOP dan pedoman sehingga dapat menghasilkan data tanaman pangan yang berkualitas yang mampu menggambarkan kondisi di lapangan. Kepala BPS Kab. Pekalongan, Bapak Maibu Barwis Sugiharto dalam arahannya, beliau menyampaikan semakin kesini, keberadaan BPS semakin diakui, hasil dari lapangan sangat dibutuhkan oleh pemerintah oleh karena itu seluruh petugas diharapkan bersama-sama mengupayakan dengan segala macam strategi untuk menjaga agar data tetap berkualitas.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan  (Statistics of Pekalongan Regency)Jl. Mayjen Sutoyo No. 633 Wiradesa Pekalongan-->Jalan Rinjani Nomor 3 Kajen

Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten PekalonganTelp. (0285) 3831007 E-mail : bps3326@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik