Briefing Petugas Sensus Pertanian 2023 (ST2023) bulan Juli 2023 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan

BPS Kabupaten Pekalongan melayani permintaan atau konsultasi data setiap hari Senin–Jumat pukul 08.00–15.30 WIB / Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Pekalongan juga melayani secara online melalui email : bps3326@bps.go.id atau melalui Facebook, Tiktok, Instagram, dan WhatsApp: 081326543326

Briefing Petugas Sensus Pertanian 2023 (ST2023) bulan Juli 2023

Briefing Petugas Sensus Pertanian 2023 (ST2023) bulan Juli 2023

6 Juli 2023 | Kegiatan Statistik


Kamis (6/7) BPS Kabupaten Pekalongan mulai melakukan Briefing Petugas Sensus Pertanian 2023 (ST2023) bulan Juli 2023. Kegiatan ini dilakukan untuk mengevaluasi kegiatan pendataan ST2023 di bulan Juni 2023, sekaligus melengkapi kekurangan pemasukan dokumen bulan Juni 2023.
Dalam sambutannya, Kepala BPS Kabupaten Pekalongan, Siti Mardiyah, MA. menyampaikan agar evaluasi yang disampaikan oleh narasumber dapat benar-benar diperhatikan agar kesalahan serupa tidak terulang di bulan Juli 2023. Selain itu, beliau juga berpesan sebelum melangkah pendataan bulan Juli 2023, petugas yang belum menuntaskan pekerjaan sebelumnya untuk dapat segera menyelesaikannya.
Briefing petugas dilaksanakan di Rumah Makan Margo Mulyo, Cokrah, Karang Gondang, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan. Briefing dibagi menjadi 5 gelombang yang terdiri dari 3 gelombang di hari Kamis, 6 Juli 2023 dan 2 gelombang di hari Jumat, 7 Juli 2023.
Briefing ini bertujuan untuk memberi penyegaran dan mengkoordinasikan kegiatan pelaksanaan ST2023 yang dilaksanakan Bulan Juli 2023. Adapun briefing ini diikuti oleh 472 petugas ST2023 yang melanjutkan pendataan ST2023 di Bulan Juli 2023.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan  (Statistics of Pekalongan Regency)Jl. Mayjen Sutoyo No. 633 Wiradesa Pekalongan-->Jalan Rinjani Nomor 3 Kajen

Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten PekalonganTelp. (0285) 3831007 E-mail : bps3326@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik