3 September 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya
Jum’at 3 September 2021, BPS Kabupaten Pekalongan kembali menyelenggarakan SIJumpa (Sharing Ilmu Jum’at Pagi). Tema yang diangkat kali ini adalah “Menyusun Infografis Sederhana”, dengan narasumber Rani Kirnawati, Statistisi Pertama di BPS Kabupaten Pekalongan.
Rani menyebutkan, banyak sekali tools yang bisa digunakan untuk membuat sebuah infografis. Pada kesempatan ini, dia memanfaatkan canva, sebuah tools berbasis web yang bisa diakses secara gratis. Rani juga menyampaikan beberapa situs web yang bisa diakses untuk mencari gambar, baik berupa foto maupun grafis, yang bisa digunakan untuk memperindah infografis.
Berita Terkait
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan (Statistics of Pekalongan Regency)Jl. Mayjen Sutoyo No. 633 Wiradesa Pekalongan-->Jalan Rinjani Nomor 3 Kajen
Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten PekalonganTelp. (0285) 3831007 E-mail : bps3326@bps.go.id