Internalisasi hasil Survei Budaya Organisasi (SBO) 2024 BPS Kabupaten Pekalongan - News - BPS-Statistics Indonesia Pekalongan Regency

BPS Kabupaten Pekalongan melayani permintaan atau konsultasi data setiap hari Senin–Jumat pukul 08.00–15.30 WIB / Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Pekalongan juga melayani secara online melalui email : bps3326@bps.go.id atau melalui FacebookTiktokInstagram, dan WhatsApp: 081326543326

Internalisasi hasil Survei Budaya Organisasi (SBO) 2024 BPS Kabupaten Pekalongan

Internalisasi hasil Survei Budaya Organisasi (SBO) 2024 BPS Kabupaten Pekalongan

October 11, 2024 | Other Activities


Jumat (11/10) BPS Kabupaten Pekalongan menyelenggarakan internalisasi hasil Survei Budaya Organisasi (SBO) 2024 untuk seluruh pegawai. Materi disampaikan oleh Kepala BPS Kabupaten Pekalongan, Maibu Barwis Sugiharto, SST., M.Si.

SBO adalah survei yang dilakukan pihak ketiga yang digunakan untuk menilai dan mengukur keyakinan, nilai, norma, dan budaya kerja keseluruhan suatu organisasi, survei ini juga bagian dari transformasi statistik. Tujuan SBO antara lain untuk memperoleh gambaran mengenai implementasi BerAKHLAK di Badan Pusat Statistik. 

Berdasarkan hasil SBO 2024, nilai BPS Kabupaten Pekalongan untuk ke-tujuh core value BerAKHLAK adalah 60,60. Nilai ini masih tergolong kategori cukup sehat. Nilai tertinggi ada pada nilai Kompeten dan terdapat beberapa nilai yang menjadi perhatian dan perlu ditingkatkan.

Selain itu, disampaikan kembali pula penjelasan mengenai core value BerAKHLAK oleh change ambassador 2024, Arif Santoso, SST., M.Ak. Dijelaskan pula karakteristik-karakteristik turunan apa saja yang termasuk dalam core value BerAKHLAK.

Dengan adanya internalisasi ini, diharapkan BPS Kabupaten Pekalongan dapat menindaklanjuti hasil SBO 2024 untuk terus memperbaiki budaya organisasi di lingkungan Badan Pusat Statistik agar selaras dengan nilai BerAKHLAK.

#surveibudayaorganisasi
#SBO
#BerAKHLAK
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan  (Statistics of Pekalongan Regency)Jl. Mayjen Sutoyo No. 633 Wiradesa Pekalongan-->Jalan Rinjani Nomor 3 Kajen

Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten PekalonganTelp. (0285) 3831007 E-mail : bps3326@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia