Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023 - News - BPS-Statistics Indonesia Pekalongan Regency

BPS Kabupaten Pekalongan melayani permintaan atau konsultasi data setiap hari Senin–Jumat pukul 08.00–15.30 WIB / Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Pekalongan juga melayani secara online melalui email : bps3326@bps.go.id atau melalui FacebookTiktokInstagram, dan WhatsApp: 081326543326

Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023

Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023

March 8, 2022 | Other Activities


Hai, #sahabatdata.
Bulan Maret 2022, BPS di seluruh Indonesia sedang melakukan kegiatan Pemutakhiran Kerangka Geospasial dan Muatan Wilkerstat ST2023 yang merupakan kegiatan persiapan menjelang Sensus Pertanian 2023 (ST2023).
Lalu, apa saja yang dilakukan dalam kegiatan tersebut?
Pemeta akan melakukan pemutakhiran kondisi SLS (RT/RW) baik muatan di dalamnya maupun batas wilayahnya. Informasi kondisi SLS diperoleh dari ketua/pengurus/warga di SLS tersebut.
Selain itu, pemeta juga akan melakukan geotagging di lokasi SLS tersebut dengan aplikasi wilkerstat. Termasuk melakukan geotagging infrastruktur pertanian yang meliputi penggilingan padi, Koperasi Unit Desa (KUD), dan lumbung padi.
Tidak hanya itu, pemeta juga akan melakukan geotagging di lahan-lahan nonpermukiman seperti lahan pertanian, lahan non pertanian, dan perairan, atau yang disebut Tutupan Lahan. Lokasi-lokasi tutupan lahan akan digunakan juga sebagai bahan informasi untuk mempersiapkan kegiatan ST2023.
Sementara itu, ada pengawas lapangan yang melakukan pengumpulan informasi melalui kunjungan ke kantor-kantor desa.
Pemeta, dalam melakukan tugasnya, selalu dipantau oleh pengawas dimana keduanya harus saling berkoordinasi. Oleh karena itu dalam 1 bulan, dilakukan rekonsiliasi sebanyak 3 kali untuk mengetahui perkembangan capaian pelaksanaan, menyelesaikan kendala dan kembali menyamakan persepsi dan komitmen bersama sesuai konsep dan SOP yang ditetapkan sehingga output yang diharapkan dapat terwujud.


Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan  (Statistics of Pekalongan Regency)Jl. Mayjen Sutoyo No. 633 Wiradesa Pekalongan-->Jalan Rinjani Nomor 3 Kajen

Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten PekalonganTelp. (0285) 3831007 E-mail : bps3326@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia